Cerita Tiara Riani Putri dan Valeri Swandivia Lolos sebagai Pengajar Muda Jen-Z COTI 2023

Iqbal WP
1,070
Sumber foto: Tiara Riani Putri dan Valeri Swandivia

WAWASANPROKLAMATOR,- Sebanyak dua Mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Sastra Inggris Universitas Bung Hatta, terpilih sebagai pengajar muda Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing (BIPA). Program Jen-Z Consortium for teaching of Indonesian (COTI) 2023 ini dimulai pada 22 Juli dan selesai pada 12 Agustus, dilaksanakan di Cornell dan Yale University United States of America (USA) secara online.

Kedua mahasiswa yang lolos adalah Tiara Riani Putri dan Valeri Swandivia, mereka mengikuti Mata Kuliah (Matkul) BIPA pada program tersebut. Bidang ini memberikan pengetahuan berupa kemampuan mengajarkan bahasa Indonesia untuk penutur asing.

Tiara, mejelaskan, syarat ketentuan yang spesifik tidak ada, perlu diketahui yaitu tentang suka duka mengajar murid BIPA, pengalaman dan materi yang telah didapat juga menjadi pendukung untuk lolos dari program ini. Ia sangat senang dan bersyukur karena mata kuliah ini termasuk favoritnya sehingga bisa mengembangkan potensi diri, bertemu banyak orang-orang hebat serta memahami bagaimana proses murid BIPA saat belajar Bahasa Indonesia.

“Bersyukur dan pastinya senang sekali karena bidang ini merupakan mata kuliah favorit saya, perasaan bangga dan beruntung untuk bisa merasakan bagaimana proses murid BIPA saat belajar Bahasa Indonesia. Harapan dapat menjalin serta mempererat tali silaturahmi yang lebih baik kepada pengajar muda maupun murid BIPA tersebut” jelasnya.

Sementara itu, Valeri memaparkan, pengalaman mengajar, berinteraksi dengan siswa internasional dan berkomunikasi yang baik dalam Bahasa Inggris itu salah satu ketentuan yang perlu diperhatikan. Setelah pengumuman diterimanya sebagai pengajar muda BIPA, ia merasa terhormat dan merupakan kesempatan bagus untuk mengenalkan budaya Indonesia kepada mahasiswa di Cornell serta Yale University.

“Saat pengumuman diterima sebagai pengajar, ini merupakan kesempatan yang tidak bisa dilewatkan memperkenalkan budaya Indonesia ke luar. Kedepannya diharapkan dapat meberikan pelajaran bermanfaat untuk pelajar Cornell dan Yale University serta setelah ini banyak mahasiswa lain yang bisa ikut pada program ini,” tutupnya.

 

Wawasanproklamator.com Jauh Lebih Dekat

TAGS:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

Berita Terkait

Masyarakat Air Bangis Akan Terus Lanjutkan Aksi Hingga Temukan Titik Terang Pemerintah
Kongres Masyarakat Mahasiswa ke-XIII Tetapkan PJS BEMMU dan Ketua Umum DPMMU Terpilih

TERBARU

Iklan

TERPOPULER

Berita Terkait

Masyarakat Air Bangis Akan Terus Lanjutkan Aksi Hingga Temukan Titik Terang Pemerintah
Kongres Masyarakat Mahasiswa ke-XIII Tetapkan PJS BEMMU dan Ketua Umum DPMMU Terpilih
Menu