Sebanyak 1240 Mahasiswa KKN-PPM (T) 2023 Siap Mengabdi pada Masyarakat

Devi WP
922
Sumber foto: Kru WP

WAWASANPROKLAMATOR,- Universitas Bung Hatta adakan Pelepasan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat Tematik (KKN-PPM (T)). Kegiatan ini dilaksanakan di Balairung Caraka, Kampus Proklamator l Universitas Bung Hatta pada 27 Juli 2023.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Prof.Dr.Tafdil Husni, S.E, MBA, Rektor Universitas Bung Hatta beserta jajarannya dan Alan Putra Wiji, S.T, narasumber dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan cabang Padang. Tidak lupa juga kegiatan ini dihadiri oleh Dr. Azrita, S.Pi., M.Si, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM), Yeasy Darmayanti, S.E., M.Si., Ak., CA., Ph.D., Ketua KKN-PPM (T) Universitas Bung Hatta, Koordinator Kabupaten (Korkab), Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), dan perwakilan mahasiswa yang akan mengikuti KKN.

Yeasy, menjelaskan, sebanyak 1240 orang mahasiswa mengikuti KKN-PPM (T) dan 21 diantaranya mengikuti program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Peserta KKN 2023 difasilitasi oleh BPJS Ketenagakerjaan untuk menutupi seluruh kecelakaan yang terjadi dalam proses kegiatan KKN.

“Terkait peserta KKN-PPM (T) 2023 yang akan turun sebanyak 1240 mahasiswa dan 21 orang itu mengikuti program MBKM. Demi kesejahteraan dan keselamatan mahasiswa di lapangan, maka tahun ini kembali bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan untuk bisa meng-cover seluruh risiko yang mungkin timbul dalam pelaksanaan KKN,” jelasnya.

Ia juga menambahkan, perjanjian kerja sama kabupaten yang dijadikan tempat KKN sudah selesai. Dari lima kabupaten yang terdiri dari 40 nagari mahasiswa ditempatkan dengan beberapa pengamatan. Adapun keberangkatan mahasiswa ke lokasi KKN pada awal 01 Agustus di Kampus Proklamator II pukul 07.00 sampai 09.00 Waktu Indonesia bagian Barat (WIB).

Memorandum of Understanding (MoU) untuk seluruh kabupaten KKN sudah selesai, meliputi Kabupaten Agam,Tanah Datar, Solok, Lima Puluh Kota, dan Padang Pariaman. Mahasiswa KKN kita tempatkan dengan pertimbangan distribusi gender dan background Progam Studi (Prodi) diupayakan untuk dioptimalkan dengan sebaik-baiknya,” tambahnya.

Tafdil, mengatakan, peserta KKN harus berpatokan dengan mengedapankan berbagai aspek. Ia menyampaikan, KKN merupakan peluang mahasiswa untuk berdedikasi mengabdi kepada masyarakat.

“Mahasiswa harus berpedoman mengedepankan aspek intelektual dan moral. Jadi ini merupakan kesempatan mahasiswa untuk proses pembelajaran dan tantangan turun ke masyarakat dalam memberikan ilmu nantinya,” ujarnya.

Ia juga berharap, pihak yang terlibat dapat mengawasi kegiatan mahasiswa dan peserta KKN dapat menjaga reputasi kampus. Semoga mahasiswa dapat menyeleksi tindakan-tindakan yang seharusnya tidak harus di–upload di Media Sosial (Medsos).

“Harapannya korkab dan DPL dapat menjaga mahasiswanya dan untuk peserta KKN harus menjaga nama baik Universitas Bung Hatta. Kejadian-kejadian yang telah terjadi semoga mahasiswa dapat lebih berhati-hati dalam memainkan medsos karena jejak digital sangat cepat memperluas informasi,” tuturnya.

Alan, menyampaikan, kembali bekerja sama mahasiswa KKN dengan BPJS Ketenagakerjaan. BPJS terdiri dari dua berdasarkan Undang-undang (UU) yang berlaku. Para peserta KKN telah diikuti program BPJS Ketenagakerjaan, yang mana biaya ditanggung oleh Universitas Bung Hatta.

“Kembali BPJS Ketenagakerjaan mendapatkan kesempatan bekerja sama untuk memberikan perlindungan sosial mahasiswa KKN 2023. BPJS terdiri dari dua berdasarkan UU Nomor 24 tahun 2011 yaitu BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan yang memiliki program kerja, tanggung jawab, regulasi, rediksi yang berbeda. Peserta KKN telah didaftarkan oleh pihak Universitas Bung Hatta kedalam program jaminan kerja atau kematian, jadi tidak dipungut lagi karena sudah dibayarkan oleh pihak kampus,” sampainya.

Salah satu peserta KKN-PPM (T), Elsa Murdia Putri Mahasiswa Progam Studi (Prodi) Ilmu Hukum angkatan 2020, mengucapkan, acara yang dilaksanakan berjalan lancar dan memberikan penjelasan terkait pengabdian nanti. Ia berharap, semoga kedepannya kegiatan dari KKN lebih beragam dan semakin solid.

“Acara cukup berjalan dengan baik dan lancar serta banyak informasi yang dipaparkan. Semoga kedepannya lebih bagus lagi dengan adanya kegiatan KKN-PPM (T) ini dan semakin kompak,” ucapnya.

Peserta lainnya, Teguh Riski Ramadhan Prodi Teknologi Rekayasa Komputer Jaringan (TRKJ) angkatan 2021, berharap, Program Kerja (Proker) yang dijalankan dapat berjalan mulus. Ia juga menyampaikan, kembali pulang dengan aman setelah menjalani KKN.

“Harapannya untuk KKN ini semoga Proker yang kami jalankan berjalan dengan sempurna dan tidak ada kesalahan yang terjadi. Semoga setelah mengabdi satu bulan kembali dengan selamat,” tutupnya.

Wawasanproklamator.com Jauh Lebih Dekat

TAGS:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

Berita Terkait

Sebanyak Dua Paslon Laksanakan Bedah Visi Misi Calon Ketua dan Wakil BEMM-FKIP
Musyawarah Besar ke-XV UKM Kesenian Proklamator untuk Bangun Kader Berkarya Seni, Kreatif, dan Inovatif

TERBARU

Iklan

TERPOPULER

Berita Terkait

Sebanyak Dua Paslon Laksanakan Bedah Visi Misi Calon Ketua dan Wakil BEMM-FKIP
Musyawarah Besar ke-XV UKM Kesenian Proklamator untuk Bangun Kader Berkarya Seni, Kreatif, dan Inovatif
Menu