Ukir Semangat Bisnis melalui Expo Entrepreneur Inkubator

Cawan WP: Devi Ramayani
530
Sumber foto: Aprilia Miranda Delau

WAWASANPROKLAMATOR,- Program Studi (Prodi) Teknik Kimia (Tekim) Universitas Bung Hatta mengadakan Expo Entrepreneur Inkubator Bisnis Tekim. Kegiatan ini merupakan Implementasi dari Mata Kuliah (Matkul) Desain Industri Kreatif dan Kewirausahaan (DIKK), yang berlangsung di Gelanggang Olah Raga (GOR) Haji Agus Salim, Padang, Minggu (25/06/2023).

Event ini dihadiri oleh Dr. Firdaus, S.T., M.T Kepala Jurusan (Kajur) Tekim, Prof. Dr. Eng. Reni Desmiarti, S.T., M.T Dosen Pengampu Matkul DIKK, Loly, S.H Kepala Bagian (Kabag) Kemahasiswaan dan alumni Tekim. Kegiatan ini diikuti oleh 26 mahasiswa Tekim, 16 peserta di antaranya angkatan 2021 dan 10 orang angkatan 2020.

Reni, mengatakan, matkul ini menjadikan sebuah produk dari bahan alami dengan banyak manfaat dan membuat mahasiswa belajar menjadi seorang wirausahawan. Banyak keuntungan dari kegiatan ini salah satunya modal untuk berbisnis kedepannya.

“Penerapan dari Matkul-DIKK, mahasiswa kita latih mulai dari membuat produk yang sesuai dengan standar dan menjualnya ke masyarakat umum, serta dapat menghitung modal kerja, investasi, dan untung yang diperoleh. Kegiatan ini bertujuan bukan mendapatkan nilai saja, melainkan pengalaman dan sosialisasi kepada masyarakat, sehingga banyak keuntungan yang didapatkan dari Kewirausahaan Expo Tekim ini,” ujarnya.

Asisten Matkul DIKK, Lisa Aprilia, menjelaskan, Expo ini adalah kegiatan pertama kali yang diadakan Tekim di luar kampus. Dipasarkan di tempat umum bersama produk dari masing-masing kelompok, yang nantinya akan mengikuti salah satu program kemahasiswaan.

“Kewirausahaan ini merupakan acara pertama kali yang dilaksanakan Tekim. Dilaksanakan di GOR Haji Agus Salim untuk menantang diri mahasiswa sendiri berwirausaha di tempat umum dengan membawa tujuh produk dari masing-masing kelompok, yang mana akan diikutsertakan dalam program kemahasiswaan yakni Entrepreneur Awards,” jelasnya.

Kurnia Ananda, Ketua Himpunan Tekim, mengucapkan, bangga terhadap perkembangan jurusan ini. Adanya kegiatan ini mahasiswa dituntut untuk berwirausaha kedepannya sebagai bekal untuk berniaga.

“Implementasi pertama dari matkul ini sangat bagus dari yang semulanya tidak ada praktiknya. Semoga kegiatan yang dijalankan tidak habis pada hari ini, tetapi tetap berlanjut dengan inovasi baru,” ucapnya.

Alumni Tekim angkatan 2008, Bayu Haryanto, menuturkan, Expo Entrepreneur Inkubator merupakan acara yang menginspirasi dan membangun semangat mahasiswa dengan memperluas pemikiran akademik maupun non akademik. Ia berharap, mahasiswa dapat menerapkan dan membangun usaha sendiri dari pengalaman yang telah diperoleh.

“Kegiatan ini sangat inspiratif, karena dapat membangun mindset belajar tidak hanya di kelas tetapi juga di lapangan dengan mengembangkan keahlian di luar bidang ilmu akademik. Adanya kewirausahaan ini diharapkan mahasiswa dapat membangun pemikiran setelah tamat tidak hanya mencari kerja tetapi membangun usaha sendiri dan dapat membuka lapangan pekerjaan kepada orang lain,” tuturnya.

Salah satu mahasiswa Angkatan 2020, M.Iqbal, menyampaikan, banyak hal yang didapat melalui ekspo ini. Ia berharap, kegiatan ini dilakukan berkesinambungan dan melahirkan mahasiswa yang unggul.

“Terselenggaranya bazar ini kami dapat belajar berwirausaha, yang menjadikan pengalaman untuk membuat usaha setelah lulus kuliah. Semoga kegiatan ini dapat berlangsung secara terus menerus sehingga Prodi-Tekim menghasilkan mahasiswa yang inovatif dan kreatif,” ujarnya.

Selaras dengan Iqbal, Rinanda Zhahira, salah satu mahasiswi angkatan 2021, mengatakan, adanperlengkapan yang harus diperbaiki lagi. Kegiatan kewirausahaan ini sangat bagus untuk diketahui banyak orang sehingga dapat mengenal produk makanan dan minuman yang berkhasiat.

“Persiapan dari segi perlengkapan seperti stand-nya lebih diperbesar lagi agar dapat dilihat banyak orang dan logonya. Suasana disini sangat ramai dan efisien untuk mengenalkan produk yang kami jual dengan banyak kandungan manfaat yang tentunya menyehatkan tubuh,” tutupnya.

Wawasanproklamator.com Jauh Lebih Dekat

TAGS:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

Berita Terkait

Bentuk Kebersamaan Lembaga Kampus, BEMMU Gelar Sosialisasi UKM Kewirausahaan dan Menwa
Seminar Nasional, Sambut Jiwa Inovatif dan Kreatif di Era Perekonomian Global

TERBARU

Iklan

TERPOPULER

Berita Terkait

Bentuk Kebersamaan Lembaga Kampus, BEMMU Gelar Sosialisasi UKM Kewirausahaan dan Menwa
Seminar Nasional, Sambut Jiwa Inovatif dan Kreatif di Era Perekonomian Global
Menu