WAWASANPROKLAMATOR-, Andalas Nihon Matsuri (Annari) Festival merupakan acara yang bernuansa budaya Jepang. Kegiatan ini dimeriahkan dengan berbagai perlombaan dan event menarik. Acara ini diselenggarakan di Plaza Andalas Lantai 3 dan 4 pada 29 Agustus hingga 04 Sepetember 2022, Kamis (01/09/2022).
Peserta lomba dan event Annari Festival terbuka untuk semua kalangan, mulai dari pelajar hingga masyarakat umum. terdapat event, 12 lomba, dan fun corner dengan hadiah jutaan rupiah, voucher, dan merchandise. Lebih menarik nya lagi ada guest star dari Jakarta untuk memeriahkan kegiatan ini.
Aisyah Nabila, salah satu peserta singing contest dari Sekolah Menengah Atas (SMA) Excellent Nurul Ikhlas, menuturkan, acaranya cukup bagus. Ia berpendapat, festival ini lebih baik diadakan di kampus agar banyak peminat karena tempatnya yang terjangkau.
“Festival ini cukup bagus serta baiknya acara ini diadakan di kampus sehingga lebih mudah berkunjung. Harapannya lebih baik lagi kedepannya serta perbanyak hal yang menarik agar menjangkau masyarakat,” tuturnya.
Peserta singing contest dari Program Studi Sastra Jepang Universitas Andalas (Unand), Nurul Fadila, berkesan, acara di hari pertama sudah bagus tapi ada beberapa hal yang mengecewakan. Ia berharap, kedepannya lebih baik lagi dari sebelumnya.
“Di hari pertama dan juga acaranya perdana sudah bagus dan keren tapi ada hal yang mengecewakan seperti aturan lombanya. Harapannya untuk selanjutnya lebih bagus lagi dari tahun ini,” ucapnya.
Yudistira Idrus, peserta singing contest dari Japan Matsuri menjelaskan, terharu ketika menampilkan bakatnya ketika lomba. Ia berharap, acara ini semakin sukses dan disukai banyak orang serta banyak yang mengenal festival ini.
“Acaranya asyik terutama jadi peserta saya ikut terharu karna menyanyikan soundtrack Doraemon. Kedepannya semakin jaya dan mendunia,” jelasnya.
Peserta singing contest dari Sastra Jepang Unand, Arya Algiffari, menjelaskan, festival ini menjadi ajang untuk mengembangkan minat dalam bernyanyi Bahasa Jepang. Ia berharap. acara ini berkelanjutan serta pesertanya lebih banyak lagi.
“Acara ini dapat mengembangkan bakat diri. Kedepannya festival ini jangan berhenti sampai di sini tetap dilanjutkan serta lebih menggaet banyak peserta,” tutupnya.
Wawasanprokalamtor.com Jauh Lebih Dekat