WAWASAN PROKLAMATOR,- Seringkali baru beberapa menit memulai belajar kantuk sudah mulai terasa, pikiran sudah kemana-mana sehingga susah untuk fokus. Kadang untuk memulai belajar pun sudah mulai kesal dengan rasa kantuk sehingga pekerjaan tidak kunjung selesai.
Solusinya, ada sebuah teknik belajar yang dinamai Teknik Pomodoro. Teknik belajar tersebut adalah sebuah sistem manajemen waktu yang sangat efektif dan efesien. Teknik ini sudah diperkenalkan pada akhir tahun 1980 oleh Fransico Cirillo. Kata Pomodoro sendiri berasal dari Bahasa Spanyol yang artinya tomat, dimana Cirillo saat menjadi mahasiswa menggunakan kitchen timer yang berbentuk tomat sebagai pengatur waktu saat belajar.
Untuk melakukan Teknik Pomodoro hanya perlu timer, bisa menggunakan timer smartphone. Teknik bekerjanya, perlu waktu 25 menit untuk fokus pada pekerjaan. Lalu, lakukan jeda sejenak selama 5 menit dan lakukan hal tersebut selama 4 kali. Kemudian, kalian bisa bebas menambah waktu fokus dan istirahat kamu. Tetapi, dengan syarat waktu istirahat tidak boleh lebih dari waktu fokus.
Langah-langkah yang harus dilakukan untuk memulai Teknik Pomodoro:
- Siapkan seluruh keperluan pekerjaan
Untuk memulai aktivitas belajar, siapkan seluruh keperluan pekerjaan kalian. Seperti laptop, tablet, alat tulis, dan buku. Dan, perlu membuat catatan list yang perlu kamu lakukan untuk mempermudah proses jalannya belajar. Pastikan juga suasana tempat kamu nyaman selama melakukan teknik ini.
- Atur timer selama 25 menit
Pastikan kalian sudah menyediakan timer untuk membantu mengatur waktu guna melakukan Teknik Pomodoro ini.
- Kerjakan tugas dengan fokus selama 25 menit
Selama menjalankan Teknik Pomodoro, pastikan hanya fokus pada pekerjaan kalian, tidak boleh melirik notifikasi handphone atau gangguan sekitar. Pastikan langkah pertama sudah kalian persiapkan dengan benar.
- Waktu timer berbunyi
Walau pekerjaan belum selesai, harus langsung berhenti dan istirahatkan dirimu sejenak selama lima menit dengan minum air putih atau merenggangkan tubuh. Waktu istirahat ini untuk membantu otak agar rileks.
- Sudah melakukan empat kali pengulangan
Jika sudah melakukan pengulangan sebanyak empat kali, kalian bebas untuk menambah waktu fokus dan istirahat. Dan, jangan melebihkan waktu istirahat dari waktu fokus. Pada waktu istirahat, kalian bisa keluar sejenak, mengobrol dengan keluarga, atau makan. Tapi jangan coba-coba untuk membuka handphone atau menonton televisi, ya. Selesaikan seluruh pekerjaan kamu yang sudah kamu list dari awal.
Wawasanproklamator.com Jauh Lebih Dekat